Subscribe

Selamat Datang di Portal Pendidikan

Montolivo tampil menjadi pahlawan kemenangan Milan atas Catania

Milan celebrating against Catania Serie A

AC Milan sukses merengkuh kemenangan tipis 1-0 atas Catania dalam laga lanjutan Serie A giornata ke-33 yang berlangsung di San Siro, Senin (14/4) dini hari WIB.

Riccardo Montolivo menjadi pahlawan kemenangan Rossoneri, sekaligus memantapkan tambahan tiga angka krusial. Kemenangan atas Catania mengantarkan Milan kini naik ke posisi kedelapan dengan torehan 48 poin.

Babak pertama:

Milan yang bertindak sebagai tuan rumah langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit pertama. Pergerakan Adel Taraabt dari sektor kedua kerap mengancam pertahanan Catania.

Peluang emas pertama didapat skuat asuhan Clarence Seedorf di menit ke-11, saat Mario Balotelli berhasil melepaskan tembakan terukur, hanya saja upaya itu masih dimentahkan Mariano Andujar.

Catania mencoba bangkit melalui aksi Pablo Barrientos due menit berselang, taktik sepak pojok pendeknya tak diantisipasi dengan baik oleh lini belakang Milan. Beruntung Christian Abbiati sigap mengamankan situasi tersebut.

Barrientos kembali merepotkan pertahanan tuan rumah, pergerakan pemain asal Argentina itu kali ini memaksa Nigel de Jong dan Andrea Poli untuk melakukan pelanggaran.

Sempat tertekan, Milan akhirnya sukses membuka keunggulan di menit ke-23. Tendangan kaki kanan Riccardo Montolivo yang meneruskan umpan Balotelli meluncur deras ke sudut kiri gawang Andujar.

Mendapat momentum, Rossoneri terus melancarkan tekanan ke jantung pertahanan lawan. Beberapa kali Taarabt, Balotelli dan Montolivo memperoleh peluang untuk menggandakan keunggulan tim, meski akhirnya belum membuahkan hasil.

Keunggulan Milan atas Catania bertahan hingga turun minum. Montolivo tampil menjadi pembeda antara kedua tim sementara ini.

Babak kedua:

Tuan rumah mengawali jalannya babak kedua ini dengan beberapa serangan ke barisan belakang Catania. Kembali mengandalkan kecepatan Taarabt yang didukun Montolivo dan Balotelli.

Namun justru tim tamu yang mendapatkan peluang matang, Nicolas Spolli berdiri cukup bebas saat menerima umpan Francesco Lodi, akan tetapi tandukannya belum menegai sasaran.

Satu jam laga berlangsung, giliran Milan memperoleh kans untuk menggandakan keunggulan. Sayangnya, upaya tendangan akrobatik Philippe Mexes yang meneruskan umpan Balotelli masih jaruh dari target.

Usai momen tersebut, permainan berjalan sedikit keras. Tercatat tiga kartu kuning keluar dari saku wasit De Marco yang dibagi untuk kedua tim tepatnya Mexes, Fabian Rinaudo dan Jaroslav Plasil.

Memasuki separuh akhir babak kedua, masalah utama Catania dalam pertandingan kali ini tampak jelas. Beberapa kali mampu mengancam gawang tuan rumah, namun buruk dalam penyelesaian akhir.

Petaka datang bagi tim tamu di menit ke-78. Rinaudo diusir keluar lapangan setelah menerima kertu kuning kedua atas pelanggaran kerasnya terhadap Balotelli. Catania kini bermain dengan sepuluh orang.

Keunggulan jumlah pemain gagal dimaksimalkan Milan untuk menambah keunggulan. Hingga peluit panjang dibunyikan gol tunggal Montolivo di babak pertama menjadi penentu tiga angka Rossoneri atas Catania di laga ini.

Susunan pemain:

AC Milan (4-2-3-1): Abbiati; Bonera, Mexes, Rami, Constant; De Jong, Montolivo; Poli, Kakà, Taarabt; Balotelli.
Cadangan: Coppola, Gabriel, Abate, Silvestre, Zaccardo, Zapata, Emanuelson, Birsa, Saponara, Pazzini, Robinho.

Catania (4-4-2): Andujar; Monzon, Gyomber, Spolli, Rolin; Leto, Lodi, Rinaudo, Plasil; Barrientos, Bergessio.
Cadangan: Frison, Legrottaglie, Biraghi, Capuano, Fedato, Castro, Boateng, Keko, Petkovic, Izco.
Share this post :

Posting Komentar

PAPAN PENGUMUMAN

Statistik Blog

 
Support : dzulAceh | DownloadRPP | BerintaNanggroe
Copyright © 2015. demo - All Rights Reserved
Template by Cara Gampang Modified by dzulAceh
Proudly powered by Blogger